Tuesday, May 24, 2011

TITANIC Kembali Dirilis Lewat Film 3D pada April 2012


Kesuksesan Titanic di dunia perfilman dunia, membuat film peraih 11 penghargaan Academy tersbut kembali dirilis. Namun, kali ini film berdasarkan kisah nyata itu diputar dengan menggunakan teknologi tinggi 3 Dimensi (3D). Perilisan Titanic dengan teknologi digital tersebut sebagai peringatan 100 tahun terjadinya tragedi tenggelamnya kapal termewah pada masa itu.

Film 'Titanic' garapan sutradara James Cameron akan kembali dirilis ulang pada 6 April 2012 dengan format 3D. Proyek tersebut sekaligus sebagai peringatan 100 tahun tenggelamnya kapal RMS Titanic itu pada 15 April 1912.

"Banyak generasi baru yang belum pernah menyaksikan film Titanic. Film yang mengharukan ini akan lebih hidup dengan teknologi 3D terbaru saat dirilis kembali. Penonton akan diajak menyusuri dan menyaksikan detik-detik tenggelamnya Titanic pada 15 April 1912," kata James Cameron, Sutradara Titanic.

Titanic yang dibintangi Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet berhasil menyabet Sutradara Film Terbaik dan Gambar Terbaik di piala Oscar pada 1997. Film ini juga menjadi yang pertama kalinya mendapatkan keuntungan US$ 1 miliar. Film itu juga meraih film terbesar dan terlaris sepanjang masa, sampai akhirnya dikalahkan oleh film Avatar.

No comments:

Post a Comment